Assalamualaikum Wr.Wb.
08.00-16.00.
E. ALAT DAN BAHAN
1. Laptop.
2. Kabel UTP.
3. 5 buah Router beserta Adaptornya.
F. PEMBAHASAN
A. PENDAHULUAN
Hai sobat. Alhamdulillah saya masih diberikan kesempatan untuk menulis
sedikit pemaparan dari saya tentang apa saja sih kegiatan yang saya
lakukan selama hari ini yakni masih dengan kegiatan Training Sertifikasi
Mikrotik. Untuk hari ini merupakan hari ketiga kegiatan Training
Sertifikasi Mikrotik yakni Sertifikasi MTCNA dan MTCRE oleh Pak Ziad
Sobri. Pasti penasaran kan? Tetep simak yaa..
B. LATAR BELAKANG
Dalam dunia kerja pastinya kompetensi dari masing-masing tenaga kerja
harus berkompeten dan bisa mencapai target yang diinginkan. Apalagi kita
akan menghadapi Revolusi Industri 4.0 yang dimana kita harus mempunyai
kompetensi dalam keahlian yang kita tekuni. Nah, sertifikat Mikrotik ini
sangat membantu kita dalam hal ini, karena sertifikat ini bersifat
Internasional jadi akan membantu kita dalam mencari pekerjaan. Namun,
jika kita sudah bersetifikasi nasional kita harus bisa
mempertanggungjawabkan sertifikat yang kita pegang tersebut, jangan
sampai kita sudah lulus sertifikasi dan mempunyai sertifikasi tersebut
namun saat kita terjun ke lapangan kita tidak mampu untuk
mengimplementasikan Mikrotik di lapangan.
C. TUJUAN
Supaya paham dan mengerti tentang Mikrotik terutama pada bagian
Fundamentalnya dan mulai dari yang paling dasar, sehingga tidak bingung
ketika berada di tengah jalan karena dasarnya sudah kuat.Dan seperti
yang kita tahu bahwa sertifikasi Mikrotik ini sangat membantu kita yakni
untuk masa depan kita.
D. WAKTU
08.00-16.00.
E. ALAT DAN BAHAN
1. Laptop.
2. Kabel UTP.
3. 5 buah Router beserta Adaptornya.
F. PEMBAHASAN
Untuk hari terakhir ini adalah hari dimana kami melaksanakan Ujian MTCRE bagi yang sudah lulus MTCNA. Namun, sebelum itu kami bersama Pak Ziad Sobri membahas tentang Routing OSPF.
Untuk kegiatan yang kami lakukan dibagi dalam 2 sesi antara lain:
1. Sesi Pertama (08.00 - 12.00).
Pada Sesi pertama ini saya dan teman-teman beserta Pak Ziad Sobri membahas tentang Routing OSPF (Open Shortest Path First). Cara kerja OSPF yakni setiap router membuat LSA (Link State Packet) dan akan didistribusikan ke semua neighbours menggunakan LSA (Link State Advertisement) tipe 1 kemudian menentukan Designted Router dan Backup Designted Router. Setelah itu setiap router akan melihat cost routing untuk menghitung jalur terpendek, jika ada perbedaan tabel routing maka akan mengirimkan LSP ke DR dan BDR melalui alamat ip multcast 224.0.0.6. Kemudian LSP akan diditribusikan oleh Designted Router ke router neighbour lain dalam satu area dan akan melakukan perhitungan jalur terpendek.
2. Sesi Kedua (13.00 - 16.00).
Pada Sesi kedua ini kami melakukan Ujian MTCRE bagi anak yang lulus Ujian MTCRE. Ujian dimulai sekitar pukul 14.00 dan selesai sekitar pukul 15.30. Untuk selanjutnya kami melakukan evaluasi bersama Pak Ziad Sobri, Mbah Suro Dhemit, dan Pak Nungki. Kemudian kami mengabadikan dengan berfoto bersama.
G. KESIMPULAN
Kesimpulan yang dapat saya ambil dari hari ini adalah bahwa Training Sertifikasi Mikrotik begitu mengesankan bagi diri saya. Metode pembelajaran yang digunakan oleh Pak Ziad Sobri sangat menarik dan tidak membosankan. Beliau begitu santai tapi tidak terlalu santai karena harus ada target yang dicapai. Ilmu yang saya didapat di hari ini semoga bisa bermanfaat baik untuk diri sendiri maupun orang lain.
I. REFERENSI
I. PENUTUP
Sekian sedikit pemaparan saya tentang Sertifikasi Mikrotik pada hari
ini, semoga apa yang saya paparkan bisa bermanfaat bagi kalian semua
baik untuk referensi, menambah wawasan, atau dipraktekkan. Mohon kritik
dan sarannya, jangan lupa koment yaa... Sampai jumpa di postingan saya
yang selanjutnya. Terimakasih.
Wassalamualaikum Wr.Wb.
0 comments:
Post a Comment