Assalamualaikum Wr.Wb.
A.
PENDAHULUAN
Hai Guys! Apa kabar? Pastinya baik-baik saja kan? semoga kita senantiasa diberikan kerahmatan dan kebesaran-Nya serta selalu diberikan kesehatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan yang diberikan-Nya. Untuk hari ini saya akan sharing tentang kegiatan saya pada planning minggu ini yaitu melakukan Konfigurasi Firewall pada Mikrotik, untuk itu hari ini saya Memblokir Situs dan Mengalihkan Situs (Redirect) Menggunakan Web Proxy. Langsung simak baik-baik yaa...
B. LATAR BELAKANG
Ada beberapa Client yang sudah terhubung ke Jaringan kita kemudian menggunakan koneksi internet tersebut untuk mengkases situs yang tidak sesuai dan tidak dikehendaki oleh kita atau Server dari Jaringan tersebut. Nah, untuk mencegah hal tersebut kita bisa setting pada bagian Servernya dengan menggunakan fitur Web Proxy pada Mikrotik.
C. TUJUAN
Tujuan dari postingan ini adalah supaya kita bisa mengatur situs apa saja yang boleh dibuka atau diakses oleh Client sehingga koneksi Internet yang disediakan Server untuk Client digunakan dengan baik dan benar.
D. WAKTU
15 Menit Pemahaman beserta Konfigurasi.
E. ALAT & BAHAN
- Laptop.
- Router.
- Kabel UTP untuk menghubungkan Laptop ke Mikrotik.
- Koneksi Internet.
F. PEMBAHASAN
Proxy artinya adalah penghubung antara client dengan server yang mana si client sudah tidak berurusan atau berhubungan dengan server yang berada di Internet. Web Proxy itu sendiri dalam bahasa umum memiliki arti sebagai sebuah komputer server atua program komputer yang dapat bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan request terhadap content atau situs dari Internet/Intranet. Fitur Web Proxy dari Mikrotik ini berfungsi sebagai penghubung atau perantara antara Browser yang digunakan User dengan Server Web itu sendiri.
Cara kerja dari Web Proxy hampir sama dengan NAT yakni ketika Browser pada User melakukan request untuk Server dan karena koneksi dari Client ke Server menggunakan Web Proxy maka proses request ini dilakukan oleh User dengan Proxy. Kemudian Web Proxy akan menerima request kemudian disampaikan kepada Web Server dengan identifikasi menurut Web Proxy itu sendiri, dan jika diperhatikan cara kerjanya hampir sama dengan NAT (Masquerede) pada Firewall. Setelah request diterima Web Server kemudian Web Proxy menerima request tersebut dan meneruskannya ke User.
Nah, untuk kali ini saya akan sharing tentang bagaimana cara memblokir & meredirectkan situs menggunakan Web Proxy pada Mikrotik, untuk mengeblock dan meredirect situs dengan Web Proxy ini hanya bisa dilakukan untuk situs HTTP maka apabila kita masukan situs HTTPS, konfigurasi yang kita lakukan pada Mikrotik tidak akan berjalan. Langkah-langkahnya antara lain:
BLOKIR
1. Langkah yang pertama yakni mengaktifkan Web Proxy (Enable) dengan cara masuk ke Menu IP >> Web Proxy >> Centang pada bagian yang ada tulisanny Enable.
2. Yang kedua yakni masih di Web Proxy lalu masuk ke Access, ketikkan situs yang akan diblock dengan action drop. Disini saya akan memblock situs mikrotik.co.id, pada destination host saya ketikkan *mikrotik*, disini artinya adalah jika kita membuka situs yang tertera "mikroti" maka secara otomatis akan diblock dan tidak dapat dibuka atau diakses oleh user. Arti action deny ini adalah ditolak sesuai dengan destination host yang telah dimasukkan, kemudian Apply & OK.
3. Selanjutnya adalah kita menyetting Web Proxy supaya berfungsi sebagai Transparent Proxy untuk membelokkan semua traffic yang berasal dari Client yang menuju ke Web Proxy. Masuk ke menu IP >> Tab Firewall >> NAT >> (+) >> Chain (forward), Protocol (tcp), Dst.Port (80), In Interface (Ether 2, interface yang terhubung ke Client).
4. Masuk ke Tab Action >> pilih action redirect >> to ports 8080 >> Apply & OK.
5. Cek konfigurasi yang dilakukan dengan masuk ke browser kemudian ketikkan www.mikrotik.co.id sesuai dengan situs yang diblock tadi. Jika hasilnya error dan keterangannya seperti pada gambar di bawah ini.
REDIRECT
1. Untuk melakukan redirect disini masih melanjutkan konfigurasi di atas, kita hanya menyetting pada bagian Web Proxy nya. Redirect disini maksutnya adalah kita akan mengalihkan situs dari situs a ke situs b. Disini saya akan melakukan redirect dari situs www.mikrotik.co.id menuju ke situs blog saya yakni lindanur249.blogspot.com. Maka yang terjadi adalah ketika kita ingin membuka situs mikrotik, akan secara otomatis di redirect menuju blog saya oleh Mikrotik itu sendiri.
2. Jangan ubah konfigurasi yang telah dilakukan, kemudian masuk ke Web Proxy Access dan tambahkan pada opsi Redirect to dengan situs yang akan dituju dari redirect tersebut yakni situs blog saya tadi. Jangan lupa Apply & OK.
3. Cek konfigurasi yang kita lakukan dengan menuju ke Browser kemudian ketikkan www.mikrotik.co.id.
4. Jika konfigurasi yang kita lakukan sudah benar maka akan secara otomatis beralih ke situs yang tadi sudah disetting yakni lindanur249.blogspot.com.
G.
KESIMPULAN
Dari postingan kali ini dapat disimpulkan bahwa Web Proxy membantu kita dalam mengatur management akses pada Client sehingga kita tidak perlu khawatir bahwa akses yang kita berikan kepada Client tidak digunakan dengan baik dan benar serta sesuai keinginan kita sebagai Server.
H. REFERENSI
I. PENUTUP
Demikian sedikit ulasan dari saya tentang Web Proxy pada Mikrotik. Semoga bermanfaat bagi kalian semua, baik ingin dipraktekkan atau hanya untuk referensi. Mohon kritik dan sarannya. Sampai jumpa di postingan saya yang berikutnya. Jangan lupa tetap kunjungi blog saya yaa. Terimakasih.
Wassalamualaikum
Wr.Wb.
0 comments:
Post a Comment